Pemerintah Kabupaten Cilacap akan segera membuka seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dalam waktu dekat. Rencananya untuk tahun 2023 ini, akan dibuka untuk formasi Tenaga Pendidikan, Kesehatan dan Teknis.
Hal itu disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Cilacap, Budi Santosa. Dia mengatakan, bahwa Cilacap hanya mendapat alokasi PPPK, dan untuk CPNS sementara ini belum mendapat alokasi.
“CPNS belum ada hanya formasi PPPK namun jumlah kuotanya belum fix, karena masih ada revisi dan perlu report ke Bu Pj Bupati Cilacap Yunita Dyah Suminar, intinya jumlahnya tidak sampai seribu, cuma sekian ratus,” ujarnya, Selasa (8/8/2023).
Budi mengatakan, meski secara kebutuhan masih dibutuhkan banyak PPPK, namun harus disesuaikan dengan kemampuan APBD Kabupaten Cilacap. Sehinga jumlah perekrutan juga disesuaikan dengan jumlah pegawai yang pensiun.
“Formasi Pendidikan, Kesehatan dan Teknis, yang nambah Teknis, kalau kemarin 60, sekarang di atas 100, kalau pendidikan dan kesehatan berkisaran masing-masing 300-an, harapannya September – Oktober tahapan dimulai, persiapannya kita nunggu juknis (petunjuk teknis),” tambahnya.
Budi menambahkan, di Kabupaten Cilacap masih terdapat sekitar 6000 pegawai honorer yang perlu diperhatikan nasibnya. Untuk itu, dia berharap mereka lebih diprioritaskan.
“Masih ada waktu untuk persiapan, sehingga nanti saat ada pengumuman pembukaan bisa memanfaatkan momentum ini dengan belajar yang serius. Jaga kebugaran dan cermati kalau sudah pernah test sebelumnya, karena metodenya dengan CAT, dan hasilnya langsung bisa diketahui. Tahapan mana yang belum bisa maksimal dan optimal tolong dipelajari strateginya,” tandasnya.
cr:serayunews